JASA ADMIN SOSIAL MEDIA: 3 HAL PENTING DALAM PENGELOLAAN AKUN SOSIAL MEDIA

Byadmin

JASA ADMIN SOSIAL MEDIA: 3 HAL PENTING DALAM PENGELOLAAN AKUN SOSIAL MEDIA

Apakah Anda merasa kurang yakin dengan pemasaran akun sosial media anda? Maka, jangan ragu untuk menggunakan jasa kelola akun sosial media!

Jasa ini akan membantu Anda untuk mengembangkan brand awareness akun Anda. Dengan begitu, konsumen akan lebih tertarik dengan produk atau layanan Anda.

Pengelolaan akun Instagram untuk pemasaran bisnis perlu dilakukan dengan efektif. Jasa yang profesional dan berpengalaman merupakan pilihan yang sangat tepat.

Instagram telah mengembangkan aplikasinya untuk membantu para pebisnis dalam menjual produknya. Berikut adalah beberapa hal penting yang perlu diperhatikan dalam pengelolaan akun sosial media.

Branding

Mungkin Anda sudah banyak melihat kata ini di beberapa artikel pemasaran digital. Nyatanya, branding akun sosial media, khususnya Instagram, merupakan salah satu hal terpenting dalam bisnis.

Jika ingin produk atau layanan Anda dikenal luas oleh pengguna sosial media, Anda memerlukan branding yang menarik. Untuk mendapatkan branding yang sesuai, diperlukan langkah-langkah strategi yang efisien.

Branding akun Instagram menentukan citra awal bisnis Anda. Dengan memberikan pesona yang tertata, Anda dapat dengan mudah memikat hati calon konsumen.

Karena, pada umumnya, branding yang baik akan memberikan kepercayaan yang tinggi dalam berbisnis dengan konsumen.

Iklan (Instagram Ads)

Menurut data internal Instagram di website[AAK1] -nya, 50% pengguna lebih tertarik pada brand ketika mereka berinteraksi dengan iklannya di Instagram.

Membuat iklan dengan memanfaatkan Instagram Ads tentu merupakan bagian daripengelolaan akun dan bisnis Anda. Alasannya, Anda perlu memerhatikan interaksi dan ketertarikan konsumen pada produk atau layanan Anda.

Dengan demikian, Anda bisa mengetahui hal apa saja yang dapat Anda sorot untuk membuat iklan yang dibutuhkan.

Konten

Konten menentukan bagaimana Anda ingin konsumen memahami produk Anda. Penyusunan isi konten, baik dari segi visual maupun isi, sangatlah penting untuk direncanakan.

Misalnya, Anda perlu membuat cover atau thumbnail yang menarik bagi konten Anda. Tak hanya itu, Anda juga perlu menyusun caption yang baik supaya dapat mewakili isi konten (feed) yang ingin Anda sampaikan. Kedua hal tersebut menjadi sangat penting karena merupakan hal pertama yang dilihat oleh pengguna.

Rantisia Digital Media sebagai spesialis jasa social media management menawarkan jasa kelola akun Instagram profesional untuk membantu mengembangkan bisnis Anda.

Untuk informasi lebih lanjut, silakan hubungi kami melalui kontak yang terlampir.


 [AAK1]https://business.instagram.com/

About the author

admin administrator

Leave a Reply